EURUSD Menuju Level 1,0700 Di Tengah Kehati-hatian Pasar Atas Prospek Ekonomi Zona Euro
EURUSD terjun ke level terendah empat minggu baru pada level 1,0740 di tengah kehati-hatian pasar atas kekhawatiran masalah plafon utang AS dan pernyataan dovish The Fed yang hampir dipastikan akan menunda kenaikan suku bunga pada Juni.
Sementara itu, panduan suku bunga dovish dalam risalah pertemuan Federal Reserve gagal menahan kenaikan dolar AS yang ditopang oleh ketidakpastian plafon utang AS. Indeks dolar AS naik menuju level 104,00 dan saat ini bergerak di area 103.90 di tengah langkah antisipasi pasar jika ekonomi AS gagal bayar.
Kekhawatiran gagal bayar utang AS juga melemahkan permintaan obligasi pemerintah dan menyebabkan yield obligasi acuan AS 10 tahun melonjak signifikan di atas 3,74%.
Kenaikan suku bunga oleh Bank Sentral Eropa (ECB) di Eurozone yang berdampak negatif terhadap prospek ekonomi zona eropa pasca sektor manufaktur menghadapi tekanan sangat besar dan mengalami kontraksi yang parah melemahkan mata uang bersama itu. Ini berarti bahwa pihak yang berhaluan dovish di dewan Bank Sentral Eropa mungkin akan mendominasi pada suatu saat, di mana pada saat itu Euro akan kehilangan dukungan penting.
Reaksi Pasar
EURUSD turun tajam atas kenaikan signifikan indeks dolar AS di tengah kehati-hatian pasar di tengah panduan dovish suku bunga Fed yang tidak mampu menggerakan dolar AS melemah sementara ketidakpastian plafon utang AS justru menopang kenaikan greenback. Sementara suku bunga Bank Sentral Eropa yang tinggi memiliki efek domino yang melemahkan Euro.
Tren
EURUSD lanjutkan penurunan perdagangan hari Rabu menyusul kenaikan signifikan indeks dolar AS atas ketidakpastian batas utang pemerintah AS. Pasangan mata uang ini masuhberpotensi lanjutkan penurunan, jika data ekonomi AS malam ini cukup untuk mendorong penguatan dolar AS.
Rencana Perdagangan
Peluang SELL EURUSD dapat dipertimbangkan pada level 1,0710 dengan target profit pada level 1,0690/1,0670 jika sentimen positif terhadap dolar AS terus berlanjut.
Peluang BUY EURUSD dapat dipertimbangkan pada level 1,0730 yang berpotensi naik hingga level 1,0740/1,0760.