Kenaikan Harga Minyak Seret USDCAD Berpotensi Terjerembap DI Bawah 1,3400
USDCAD berpotensi mencatat melanjutkan tren penurunan sesi Jumat menyusul pasangan Loonie itu meluncur ke level terendah dalam sebulan. USDCAD terpengaruh oleh petunjuk sentimen optimisme pasar, serta kenaikan harga minyak mentah yang merupakan barang ekspor utama Kanada.
WTI merangkak naik ke level 75,00 di tengah ekspektasi bahwa optimisme global atas sentimen positif dari China dapat meredam ketakutan resesi dan meningkatkan permintaan energi. Yang juga mungkin mendukung harga emas hitam terus menguat adalah Dolar AS yang masih melanjutkan tren Bearish nya dan ketakutan geopolitik seputar Rusia.
USDCAD sudah mencatat penurunan dan menjadi penghambat pasangan ini menguat karena sentimen hawkish oleh the Fed, terutama setelah data terbaru AS pada Jumat menunjukkan Nonfarm Payrolls AS naik 223.000 pada Desember di bawah kenaikan November 256.000 dengan Tingkat Pengangguran AS turun menjadi 3,5% dari 3,6% pada November dan 3,7% diharapkan.
Di sisi lain, data Tenaga Kerja Kanada tumbuh sebesar 104.000 pada Desember jauh di atas perkiraan 8000 dan data bulan lalu di 10,1K, sementara Tingkat Pengangguran turun menjadi Kanada 5,0% selama Desember, di bawah perkiraan 5,2% dan data sebelumnya 5,1%.
Reaksi Pasar
Pembukaan kembali aktivitas ekonom China, tantangan Fed yang hawkish mendukung sentimen pada aset berisiko. Data tenaga kerja Kanada yang positif dan data beragam di AS menambah kekuatan bagi USDCAD lanjutkan pergerakan bearish.
Tren
USDCAD turun ke level terendah satu bulan dengan potensi lanjutkan penurunan. Harga minyak naik lebih tinggi di tengah pelemahan Dolar AS, harapan akan lebih banyak permintaan energi dari China.
Rencana Perdagangan
Potensi Sell USDCAD pada level 1.3390 dengan target profit pada level 1.3370/1.3365
Potensi Buys USDCAD pada level 1.3410 dengan target profit pada level 1.3425/1.3430