NZDUSD Turun Menembus Pola Double Bottom
Pergerakan pasangan mata uang NZDUSD masih bergerak turun secara signifikan
Ancaman dari mewabahnya virus cofid-19 atau yang biasa dikenal dengan nama virus corona kembali mengganggu perekonomian dunia, lebih dari 2100 jiwa meninggal dunia dan lebih dari 75 ribu orang terjangkit virus yang berasal dari kota Wuhan ini. Wabah virus ini telah mengganggu perekonomian China yang merupakan negara dengan perekonomian kedua terbesar didunia, sehingga dengan terganggunya perekonomian China tentu juga memberi pengaruh negatif terhadap negara - negara yang merupakan mitra dagang China yakni Australia dan juga New Zealand. Selain itu terus menguatnya nilai index US Dollar juga memberi tekanan yang kuat bagi mata uang New Zealand dan menjadikan mata uang NZDUSD kembali tertekan turun pada perdagangan pekan ini.
Analisa Teknikal
Secara teknikal pergerakan pasangan mata uang NZDUSD masih berada dalam fase turun yang sangat kuat, hal ini terlihat dari pergerakan candle pada timeframe daily yang telah turun menembus support kuat yang sebelumnya telah membentuk sebuah pola double bottom
Dari indikator Parabolic SAR masih berada diatas candle daily dan ini menunjukkan pair NZDUSD masih berada dalam tekanan turun
Histogram dari indikator MACD juga telah menembus kebawah garis signal line, dan ini memberikan indikasi bagi pair NZDUSD masih berada dalam trend turun
Serta indikator ADX yang telah mengarah keatas memberikan indikasi bagi pergerakan pair NZDUSD masih berada dalam trend turun yang kuat.
Dengan beberapa indikasi tersebut maka besar peluang bagi pasangan mata uang NZDUSD untuk kembali melemah pada perdagangan hari ini.
Indikasi: Bearish
NZDUSD kembali berpeluang turun pada level support selanjutnya di level harga 0.62887
dan level Resisten berada pada level harga 0.63832 dan resisten kuat berada pada level harga 0.64657
NZDUSD Timeframe Daily