Pergerakan Turun AUDUSD Tertahan Support Kuat
Pergerakan nilai pasangan mata uang Australia terhadap US Dollar mengalami fase koreksi naik setelah menyentuh support kuat yang terbentuk pada timeframe daily
Fadse koreksi naik pair AUDUSD bahkan membentuk sebuah pola support kuat yakni pola harga Double Bottom, mesikipun secara teknikal masih memungkinkan bagi pair AUDUSD untuk terkoreksi naik sementara, namun secara fundamental pergerakan mata uang Dollar Australia masih berada dalam fase dovish, hal ini terjadi akibat rencana dari bank sentral Australia RBA yang membuka kemungkinan untuk melakukan pemangkasan tingkat suku bunga pada pertemuan bulan november mendatang. Selain itu pada rilis laporan klaim pengangguran Amerika mengalami penurunan sehingga mata uang US Dollar cukup menguat dan menekan beberapa mata uang lainnya termasuk komoditas emas.
Analisa Teknikal
Secara teknikal pada timeframe daily pasangan mata uang Australia masih berada dalam tekanan turun, dan peluang turun pair AUDUSD terindikasi dari beberapa indikator berikut:
- Titik Indikator Parabolic SAR masih berada diatas candle daily
- Histogram indikator MACD masih berada di bawah garis signal line
Indikasi: Bearish
Strategi: Sell Limit 0.71841
Target Support: 0.70287 sampai dengan 0.68728
Resisten AUDUSD berada pada level 0.72478
Grafik AUDUSD Timeframe Daily
Note: Harap berhati-hati dalam bertransaksi, harga dapat berubah sewaktu-waktu tergantung dari perubahan fundamental ekonomi dan kondisi geopilitik dunia, gunakan money management yang baik, overlot dan overtrade merupakan penyebab tingginya resiko dalam bertransaksi.