Apa itu Nasdaq dan bagaimana cara mentradingkan itu?

Baca artikel di situs FBS

Pasar saham penuh dengan berbagai indeks. Nasdaq hanyalah salah satunya. Namun mengapa ini begitu populer di kalangan trader? Apa yang membuatnya begitu istimewa? Mari kita cari tahu.

Apa itu Nasdaq?

Ada Indeks Nasdaq Composite dan Nasdaq 100. Jangan sampai salah. Nasdaq Composite terdiri dari semua saham Nasdaq domestik dan internasional yang terdaftar di Pasar Saham Nasdaq. Sedangkan, Nasdaq 100 adalah kumpulan dari Nasdaq Composite, yang terdiri dari 100 perusahaan non-keuangan teratas. Selain itu, Nasdaq 100 juga dikenal sebagai US100. Pada grafik di bawah ini, Anda dapat melihat Nasdaq 100. 

Perbedaan utama Nasdaq 100 dari indeks lain seperti S&P 500 dan Dow Jones adalah indeks ini sebagian besar terdiri dari saham sektor teknologi (47,25%). Itulah mengapa investor menyebutnya sebagai tolok ukur bagi saham teknologi AS atau indeks teknologi. Sisanya merupakan jasa konsumen (19,37%), kesehatan (10,13%), dan barang konsumsi (7,82%). 

Lonjakan teknologi di tengah Covid-19

Koronavirus membuat saham teknologi melonjak karena permintaan e-commerce, teknologi cloud, dan layanan streaming meningkat drastis selama lockdown yang lama. Digitalisasi telah dimulai jauh sebelum pandemi, tetapi koronavirus mempercepat prosesnya. Hasilnya, Nasdaq melonjak ke level puncak yang tak terbayangkan! Indeks ini telah berhasil naik hampir 60% sejak Januari 2020.

NasdaqMonthly.png

Bagaimana Nasdaq dihitung?

Indeks NASDAQ dihitung berdasarkan nilai kapitalisasi pasar perusahaannya. Artinya, nilai indeks sama dengan nilai agregat saham, atau dikenal sebagai proporsi indeks, dari masing-masing sekuritas yang dikalikan dengan harga jual terakhirnya dan dipecah berdasarkan pembagi indeks.

Mengapa itu penting? Penghitungan ini membatasi pengaruh perusahaan teratas dan menyeimbangkan semua perusahaan dalam indeks. Tidak ada perusahaan Nasdaq-100 yang dapat memiliki porsi lebih dari 24%. Namun tetap saja, pergerakan saham perusahaan besar memiliki pengaruh yang lebih signifikan pada indeks dibandingkan saham perusahaan kecil.

Apa saja perusahaan yang ada di Nasdaq?

Secara keseluruhan, terdapat 102 simbol karena beberapa perusahaan memiliki dua kelas saham. Misalnya, perusahaan induk Google, Alphabet, memiliki saham Kelas A (GOOGL) dan Kelas C (GOOG) dalam indeks.

Berikut adalah daftar saham teratas di indeks Nasdaq, Anda dapat menemukan perusahaan-perusahaan terkenal dari Apple hingga Tesla.

1.png

Bagaimana cara trading NASDAQ?

Pertama, Anda harus membuka kontrak yang tepat. Jangan bingung, di MetaTrader, Anda akan menemukan dua instrumen: Nasdaq dan Nasdaq-*tahun saat ini dan huruf*. Instrumen yang pertama hanya untuk menganalisis, bukan untuk trading. Instrumen yang kedua digunakan untuk trading. Hal terbaik tentang kontrak trading adalah Anda dapat trading di kedua arah, sama seperti trading mata uang. Dengan kata lain, Anda dapat memanfaatkan pergerakan harganya dengan beli atau jual.

Jadi untuk membuka kontrak, klik tombol “Buat grafik baru” di pojok kiri atas, lalu klik tombol yang ditunjukkan di bawah ini.

nasdaq.png

Setelah itu, Anda mendapatkan grafik kontrak, yang akan berakhir pada waktu tertentu. Untuk mengetahui tanggal kedaluwarsa, lihat spesifikasi kontrak dengan mengeklik kanan pada kontrak Nasdaq seperti yang ditunjukkan di bawah ini. Kemudian, Anda akan menemukan waktu trading terakhir. Jika Anda tidak ingin repot dengan tanggal kedaluwarsa, US100 cocok untuk Anda.

nasdaq1.png                                    2.png

Di aplikasi FBS Trader, prosesnya semakin mudah. Anda cukup mengeklik tombol “Indeks” dan temukan kontrak yang dibutuhkan di daftar dropdown.

IMG_20210316_115040.938.jpg

Sekarang Anda tahu apa itu Nasdaq dan cara mentradingkan itu! Dapatkan informasi terbaru tentang laporan penghasilan, berita perusahaan, dan peluncuran produk. Faktanya, teknologi membangun masa depan. Nasdaq adalah indeks teknologi dan berpotensi besar untuk selalu mencapai puncak baru. Selain itu, dibandingkan saham biasa, trading indeks dapat meminimalkan risiko pergerakan harga yang tidak terduga karena rilis berita tiba-tiba dari satu perusahaan.

MASUK

Baca lebih lanjut

FBS Analyst Team

Bagikan informasi ini ke teman Anda

Menyerupai

Buka secara instan

FBS menyimpan catatan data Anda untuk menjalankan website ini. Dengan menekan tombol "Setuju", Anda menyetujui kebijakan Privasi kami.