Saham siklikal

Saham siklikal

Diperbarui • 2024-03-04

Sementara pertumbuhan saham mengalami tren naik selama satu tahun terakhir, sekarang saatnya untuk saham siklikal memimpin! Setelah membaca artikel ini, Anda akan …

  • tahu apa itu saham siklikal,
  • bagaimana cara memperdagangkannya,
  • dan mungkin menemukan mana yang favorit Anda!

Apa itu saham siklikal?

Mungkin, beberapa dari Anda telah menebak dari namanya yaitu “cyclical”, bahwa ini adalah sesuatu tentang siklus. Ya, Anda tentu benar! Istilah ‘siklikal’ mengacu pada saham suatu perusahaan, yang kinerjanya secara umum mengikuti siklus ekonomi ekspansi, puncak, resesi, dan pemulihan. Bayangkan sebuah roller coaster: saham siklikal naik pada saat ekspansi ekonomi, mencapai rekor tertinggi ketika ekonomi berada pada puncaknya, jatuh selama resesi dan ketidakstabilan pasar, dan akhirnya berbalik dan mulai naik lagi di tengah pemulihan. Jadi, idenya jelas: saham meniru siklus ekonomi. Tetapi dapatkah Anda menyebutkan contoh nyata atau beberapa segmen? Apa yang cenderung dibeli lebih banyak oleh para konsumen selama makmur tetapi menghabiskan lebih sedikit selama resesi? Pikirkan beberapa detik dulu lalu bandingkan dengan contoh di bawah ini!

Biasanya, saham siklikal adalah perusahaan yang menawarkan barang atau jasa yang bukan utama (non-essential), seperti peralatan rumah tangga, mobil, dan hiburan. Selain itu, saham siklikal cenderung mudah berubah dan menghasilkan pendapatan yang lebih tinggi selama periode kekuatan ekonomi.

Contoh saham siklikal

Industri perjalanan (travel), perhotelan, dan hiburan telah terpukul keras oleh kebijakan pembatasan sosial di tengah pandemi. Karena kendala tersebut telah mereda, orang lebih bersedia dan mampu mengeluarkan uang untuk bepergian. Dengan demikian, saham seperti Booking, TripAdvisor, Royal Caribbean, Walt Disney, dan Carnival naik secara perlahan.

Produsen mobil cenderung jatuh selama resesi karena konsumen menghemat uang dan menyimpan kendaraan lama mereka daripada membeli yang baru. Sebaliknya, orang lebih termotivasi untuk membeli mobil baru ketika sedang ekspansi. Karenanya, saham seperti Ford, General Motors, dan Ferrari kemungkinan besar akan melonjak pada 2021.  

Bank biasanya kehilangan profit selama resesi. Kebanyakan orang berhenti mengambil hipotek, dan pinjaman atau bahkan sedang berjuang untuk membayar hutang mereka. Selain itu, suku bunga cenderung turun sebelum dan selama resesi, akibatnya margin profit bank menurun. JPMorgan, Goldman Sachs, dan Bank of America akan naik pada 2021 di tengah pemulihan ekonomi global.

Penting untuk memperhatikan tren pasar karena terkadang resesi dapat mendorong industri yang biasanya siklikal. Misalnya, saham teknologi dipandang sebagai saham siklikal, tetapi orang yang menetap di rumah dan orang yang bekerja secara jarak jauh di tengah pandemi telah meningkatkan permintaan untuk layanan cloud dan platform streaming. Oleh karena itu, saham teknologi besar naik banyak dan melampaui level sebelum pandemi.

Mengapa saham siklikal bagus untuk trading?

Saham siklikal layak untuk diperdagangkan karena beberapa alasan.

Volatilitas

Saham siklikal cenderung bergejolak. Dengan demikian, hal tersebut menawarkan berbagai peluang bagi para trader untuk membeli baik jangka panjang maupun pendek. Ketika ekonomi tumbuh, saham siklikal naik dan biasanya berkinerja jauh lebih baik daripada saham non-siklikal. Selain itu, pada saat resesi, saham siklikal cenderung turun. Oleh karena itu, para investor yang mengetahui hal tersebut sejak awal dapat membuka order jual.

Harta karun tersembunyi

Merupakan ide yang baik untuk mencoba menemukan saham siklikal yang direndahkan (undervalued) pada akhir resesi karena ketika pemulihan ekonomi datang, saham dengan potensi pertumbuhan yang lebih tinggi kemungkinan besar akan meroket! Jadi, lebih baik mencarinya sesegera mungkin.

Diversifikasi

Sudah menjadi rahasia umum bahwa diversifikasi portofolio adalah cara sempurna untuk meminimalkan kemungkinan risiko. Karenanya, sebagian besar trader berpengalaman lebih suka memegang saham siklikal dan non-siklikal karena terkadang sulit untuk memprediksi waktu resesi atau ekspansi di masa depan.

Bagaimana cara trading saham siklikal?

    1. Unduh aplikasi FBS Trader di ponsel Anda agar selalu dapat memeriksa grafik dan MetaTrader 5 di komputer pribadi Anda untuk melihat analisis teknis yang lebih lengkap.
    2. Buat analisis teknis dan fundamental dengan bantuan artikel dan video kami.
    3. Buka transaksi order dan awasi!

TRADING SEKARANG

Menyerupai

Strategi Trading Pin Bar
Strategi Trading Pin Bar

Terkadang grafik atau pola candlestick dapat memberikan sinyal masuk yang bagus ketika terletak pada level tertentu. Pin bar adalah salah satu pola candlestick yang cukup andal dan terkenal, dan ketika trader melihatnya pada grafik, harga kemungkinan besar akan segera berubah arah.

Pertanyaan yang sering diajukan

  • Bagaimana cara memulai trading?

    FBS dan karier Forex diperuntukkan hanya kepada klien yang berusia 18 tahun ke atas. Untuk memulai trading, Anda harus memiliki akun di broker dan pengetahuan yang cukup, minimal tentang karakteristik aset di pasar keuangan. Mulailah dengan mempelajari dasar-dasarnya dengan materi edukasi gratis dari kami dan buka akun di FBS. Anda bisa mengamati lingkungan trading terlebih dahulu dengan dana virtual di akun Demo. Apabila sudah siap, Anda bisa memasuki pasar yang sesungguhnya dan trading dengan sukses.  

  • Bagaimana cara membuka akun di FBS?

    Klik tombol “Buka akun” di situs web kami dan buka Area Trader. Sebelum Anda dapat memulai trading, lakukan verifikasi profil. Konfirmasikan email dan nomor telepon agar identitas Anda terverifikasi. Prosedur ini menjamin keamanan dana dan identitas Anda. Setelah menyelesaikan semua pemeriksaan, buka platform trading yang Anda inginkan, dan mulailah trading.

  • Bagaimana cara menarik profit yang dihasilkan di FBS?

    Prosedurnya sangat mudah. Buka halaman Penarikan di situs web atau tab Dana di Area Personal FBS untuk mengakses penarikan dana. Anda bisa menarik keuntungan yang diperoleh melalui sistem pembayaran yang sama dengan yang Anda gunakan untuk deposit. Jika Anda melakukan deposit melalui beberapa metode, tarik keuntungan Anda melalui metode yang sama dengan rasio yang sesuai dengan jumlah yang didepositkan.

Deposit dengan sistem pembayaran bank lokal DI INDONESIA

Pemberitahuan pengumpulan data

FBS menyimpan catatan data Anda untuk menjalankan website ini. Dengan menekan tombol "Setuju", Anda menyetujui kebijakan Privasi kami.

Ditelepon kembali

Manajer kami akan menghubungi Anda

Merubah nomor

Permintaan Anda diterima.

Manajer kami akan menghubungi Anda

Permintaan panggilan balik berikutnya untuk nomor telepon ini
akan tersedia setelah

Jika Anda memiliki masalah mendesak, silakan hubungi kami melalui
Live chat

Internal error. Silahkan coba lagi

Jangan buang waktu Anda – tetap awasi dampak NFP terhadap dolar dan raup profitnya!

Anda menggunakan versi browser lama Anda.

Perbarui ke versi terbaru atau coba yang lain untuk pengalaman trading yang lebih aman, lebih nyaman dan produktif.

Safari Chrome Firefox Opera