USDJPY Tembus Ke Atas Level 148,70, Fokus Pasar Pada Data inflasi AS
Dolar AS sebagian awalnya sempat tertahan di sekitar level 148,60 terhadap yen Jepang pada perdagangan hari Rabu (11/10/2023), di tengah minimnya data Jepang yang berpengaruh besar terhadap pergerakan yen di minggu ini dan menjelang rilis data inflasi AS serta risalah pertemuan FOMC.
Rilis data Indeks Harga Produsen (PPI) AS yang akan dirilis pada Rabu hari ini dapat melemahkan dolar AS jika data tersebut menunjukkan kejutan yang kuat. PPI tahunan AS untuk periode tahunan hingga September diperkirakan akan mencapai 2,3%, sedikit menurun dari periode sebelumnya yakni sebesar 2,2%. Jika angka inflasi menunjukkan kenaikan yang mengejutkan, maka akan membuat yield obligasi AS kembali melonjak. Imbasnya, dolar AS akan kembali mendapat dorongan kembali menguat.
Sementara itu, pasar yang saat ini mengurangi ekspektasi kenaikan suku bunga tambahan dari Federal Reserve (Fed) akan sangat memantau risalah pertemuan FOMC pada Rabu hari ini, sebagai petunjuk kebijakan suku bunga Fed selanjutnya yang dapat memengaruhi dinamika pasar. Selain itu, pasar akan mengalihkan fokus pada rilis data Indeks Harga Konsumen (CPI) AS yang berdampak tinggi, di mana pasar mengharapkan penurunan angka inflasi tahunan di September dari 3,7% menjadi 3,6%.
Analisa Teknikal USDJPY
USDJPY dalam tren jangka panjang untuk masih sangat bullish. Namun, untuk tren jangka menengah dan jangka pendek justru menunjukkan tren Bearish dengan indeks dolar AS masih melanjutkan penurunan mingguan keduanya hingga saat ini. Pada timeframe H4, USDJPY relatif jauh di atas di atas Simple Moving Average (SMA)200, meski pada H2, pasangan Safe Haven ini berada di bawah ketiga lintasan Moving Average, namun tidak jauh di bawah SMA200 yang saat ini lintasan Moving Average tersebut di bawah area 148,80. Potensi USDJPY lanjutkan kenaikan juga terlihat pada Relative Strength Index yang semakin mendekati level tengah 50.
Keberhasilan USDJPY menembus lintasan SMA200 di level 148,77, membuka peluang BUY USDJPY di sekitar level 148,78 dengan target profit di level 148,93/149,00. Sebaliknya, jika dolar AS kembali melemah, akan membuka peluang SELL USDJPY pada level 148,57 dengan target profit di level 148,46/148,38.