Vaksin Covid Ditemukan, Safe Haven Tertekan
Pergerakan mata uang dan komiditi safe haven pada perdagangan di awal pekan ini mengalami tekanan pelemahan yang yang sangat signifikan.
Kemarin perusahaan farmasi ternama yang bekerja sama dalam pengambangan vaksin virus covid 19 yakni Pfizer & BioNTech mengumumkan bahwa vaksin yang mereka kembangkan sedang menjalani uji klinis fase III dan dikabarkan 90% efektif dalam mencegah infeksi Covid-19. Kabar ini sontak membuat aset safe haven melemah tajam diantaranya komoditi emas, mata uang Yen Jepang dan mata uang Swiss franc yang kompak melemah tajam pada perdagangan pekan ini.
Analisa Teknikal
Secara teknikal pada perdagangan pekan ini pasangan mata uang USDCHF berada dalam fase koreksi naik, hal ini dikonfirmasi dari beberapa indikasi berikut:
- Terbentuknya pola candle Bullish Engulfing yang terdapat pada timeframe daily
- Indikator stokastik telah cross ke atas
- Histogram indikator MACD telah berada di atas garis signal line
Indikasi: Bullish Correction
USDCHF Memiliki peluang koreksi naik ke level resisten
- R1: 0.91500
- R2: 0.91750
- R3: 0.92000
Level support USDCHF
- S1: 0.90850
- S2: 0.90400
- S3: 0.89900
Grafik USDCHF Timeframe Daily
Note: Harap berhati-hati dalam bertransaksi, harga dapat berubah sewaktu-waktu tergantung dari perubahan fundamental ekonomi dan kondisi geopilitik dunia, gunakan money management yang baik, overlot dan overtrade merupakan penyebab tingginya resiko dalam bertransaksi.